DIA YANG TAK TERSENTUH
Dunia Andri Dalam angkasa maha luas. Ada beribu bintang yang bersinar tiada henti. Memancarkan cahaya kehidupan. Kendati tidak banyak yang menyadari. Mereka terluka untuk kebahagian yang lain. Mereka tampak indah. Tampak mengagumkan. Hanya untuk kita yang tidak mengerti. Karena kita hanyalah pengunjung yang mengagumi. Tapi, sekali pun tidak ada kesempatan untuk memiliki. Dia mungkin bersinar melebihi bintang paling terang sejagat raya. Tapi, tidakkah dia menyadari jika dirinya dikagumi dan dicintai. Dia yang memiliki semua yang diharapkan manusia. Kesempurnaan fisik. Keagungan tingkah laku. Ketajaman intelegensi. Dan kemagisan daya pikat yang sulit kamu urai dan jelaskan. Dia yang berbeda. Dia yang bersinar, kendati lingkungan di sekitarnya berusaha memadamkan pesona dirinya. Dia yang menyimpan sejuta misteri melalui senyumannya. Dia yang memiliki beribu alasan untuk kamu setia tidak berhenti memikirkan dirinya. Merindukan adanya. Menarik kembali kalian kepada kesempatan yan...